Nov 2, 2007
Its Rainy time
Pagi berseling hujan
Sambut pagi, berteman hujan
Coba berdiskusi dengan gerimis yang pelan jatuh ke tanah
Hujan yang menampakkan masanya…..melewati musim yang meninggalkannya
Kini hujan akan datang…… dari bangun untuk menyambut pagi hingga senja………
*****

Alhamdulillah, dah masuk musim hujan kali yah…, pagi yang indah. Ditemani rintik hujan membuat Susana jadi sendu, bagi sebagian masyarakat yang menantinya ini mungkin jadi fenomena yang disyukuri, namun sebagian kita terkadang tidak mensyukurinya. Terkadang kita menganggap hujan sangat banyak menghambat aktivitas kita. Contoh sederhana misalnya ketika kita menjemur pakaian, atau berpergian. Satu sisi juga misalnya para petani, pekebun yang sudah lama menantikan hujan datang untuk melihat tanamannya melepas dahaga…hehehe,

Sangat gampang untuk mengeluh dengan fenomena alam, ketika kemarau tiba, kita akan mengeluh kepanasan, dehidrasi, susah air. Namun ketika hujan tiba begitupun keluhan tak lepas “ duh hujan lagi….. mana lembab, tergenang dimana2, mengotori pakaian(bagi pejalan kaki).. dan berbagai keluhan ….

“ ..begitulah terkadang saya, banyak mengeluh! Tanpa melihat lebih dekat, dan menghilangkan bijaksana, egoisme pun hadir.. hanya memikirkan kenyamananku saja, padahal hujan menjadi rahmat buat kita sekalian. Apalagi emak dan a’ba yang bertani di kampoeng, demi membiayai si anak di Kota……”

Hey …. Apakah tak pernah terpikir, jika alam kemudian menjadi ganas untukmu, ketika hujan tak lagi bersahabat denganmu, hilangkan semua keluhmu….. jadikan segalanya sahabat agar enkau terbiasa dan mengerti akan hadirnya…….

Da…da..da..da…..lets enjoy the rainy’s moment.., hanya sebuah goresan biasa yang miskin referensi, hanya menuangkan apa yang ada di pikiran di sela.. waktu yang tersisa

Labels:

 
posted by Nurul....:) at 00:20 | Permalink |


0 komenta':